Cara Instal TWRP Samsung A3 2016 ( A310F ) - Jimsphones
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Advertiser

Cara Instal TWRP Samsung A3 2016 ( A310F )

 Hallo semua nya kemblai lagi di Android Tips, pada kesempatan kali ini Android Tips seperti biasa akan membagikan sebuah Cara Instal TWRP Samsung A3 2016 ( A310F ) cara ini sudah beberapa kali di gunakan untuk melakukan Instal TWRP yang bertujuan untuk mempermudah melakukan sebuah Flashing atau FRP pada HP yang bertype Samsung A3, dan cara ini sudah beberapa kali di gunakan oleh teknisi dari Android Tips, jadi buat teman-teman yang ingin melakukan pasang TWRP cara ini sangat rekomendasi sekali jadi simak penjelasan dan bahan yang di perlukan untuk memasang TWRP di Samsung A3 2016.


Cara Instal TWRP Samsung A3 2016 ( A310F )


Spesifikasi Samsung A3 2016

Network             : GSM/HSPA/LTE

OS                      : Android 5.1.1

CPU                   : Quad-Core

GPU                  : Mali-T720MP2

Chipset              : Exynos 7578


Bahan Instal TWRP Samsung A3 2016

File TWRP Samsung A3 2016

Download     Miror

Samsung USB Driver

Download     Miror

Samsung Odin Tool

Download     Miror


Cara Install TWRP Samsung A3 2016

  1. Langkah pertama silahkan kalian extract semua bahan yang sudah kalian unduh pada link diatas dan buatlah sebuah folder khusus saja agar mudah kita navigasi, setelah itu bisa kalian instalkan samsung usb driver installernya ke dalam pc atau laptop kalian, bagi yang sudah menginstalnya abaikan cara ini, setelah selesai menginstal samsung driver kalian restart saja dulu pc atau laptopnya agar koneksi antara device dan pc bisa berjalan dengan baik dan lancar.
  2. Sekarang kita tinggalkan semua file sementara dan beralih ke device samsung a3 kita karena disini kita akan mengaktifkan menu OEM unlock dan juga USB Debugging nya terlebih dahulu sebelum kita menginstalkan twrp recovery file, karena jika kita tidak mengaktifkan menu oem unlock atau usb debuggingnya pada saat kita proses flashing file twrp menggunakan odin nanti akan ada notifikasi pada devicenya allowed to be flashed block by oem dan lain-lain, saya harap kalian disini sudah mengerti dan kita ikuti langkah selanjutnya.
  3. Ketika kita sudah mengaktifkan kedua menu yaitu oem unlock dan usb debuggingnya, sekarang kita akan masuk ke mode odin dengan caranya tekan dan tahan tombol volume bawah dan tombol home lalu tombol power bersamaan sampai device menyala ke tampilan logo samsung segera lepaskan hanya tombol powernya saja untuk kedua tombol volume bawah dan tombol home tetap ditekan sampai masuk ke menu odin pertama dengan tulisan Warning, setelah kalian sudah melihat tulisan Warning tekan sekali saja tombol volume atas dan itulah mode odin yang kita butuhkan.
  4. Setelah device sudah masuk ke mode odin segera sambungkan devicenya ke pc dan tunggu hingga semua driver sudah menginstalnya sampai selesai dan biarkan saja dulu, sekarang kita buka odin downloader tool nya, kita lihat pada bagian ID COM disana pastikan sudah ada serial com yang di pakai oleh device samsung a3 kita, baru kita pilih menu Auto Reboot dan hilangkan tanda ceklistnya dan ini wajib adanya, setelah selesai kalian pilih menu AP lalu arahkan ke file twrp seperti ini ( twrp_3.0.2-1_sm-a310.tar ) nanti akan tampil.
  5. Apabila sudah selesai kita seting semua yang ada di odin, sekarang kita akan memulia proses flashing file twrp dengan menekan menu Start pada odin tool nya dan tunggu saja hingga proses berjalan mungkin sekitar 10 detikan selesai, setelah proses flashing selesai device tidak akan reboot karena memang auto reboot nya kita hilangkan dan biarkan saja, lepaskan saja devicenya dalam posisi masih tampilan odin mode, sekarang kalian ikuti cara masuk twrp dengan mode odin seperti ini ( tekan dan tahan tombol volume bawah + atas + home + power bersama-sama, apabila device sudah mati segera lepaskan hanya tombol bawahnya saja, setelah device muncul logo segera lepaskan tombol powernya dan pada tombol home dan tombol atas biarkan tetap di tekan dan di tahan sampai masuk ke mode twrp.
  6. Lepaskan saja devicenya dari pc, lalu pada tampilan twrp kita pilih Swipe dulu untuk membukan menu utama twrp, pada menu utama twrp kita pilih menu Wipe lalu pilih lagi menu Format Data dan masukan passwordnya YES ( huruf kecil semua ) lalu pilih OK atau gambar ceklist tunggu saja hingga selesai format, setelah selesai format kita pilih menu tombol home twrp dan setelah itu sambungkan lagi devicenya ke pc lalu kita copy kan file supersu seperti ini ( UPDATE-SuperSU-v2.76-20160630161323.zip ) ke dalam internal memory device kita dan lepaskan lagi devicenya.
  7. Sekarang kita akan melakukan proses rooting menggunakan file supersu yang sudah kita copy paste ke dalam internal memory device kita, dan setelah device sudah masuk ke mode twrp dan sudah berada pada menu utama twrp kita pilih menu Install lalu pilih lagi SuperSu.zip nya dan kita installkan sampai selesai, tunggu hingga selesai proses flashing rooting dan setelah selesai kita pilih menu Reboot System lalu tunggu saja hingga device bisa kembali ke mode normal seperi biasa dan langkah ini adalah langkah terakhir dari cara root dan pasang twrp.

Posting Komentar untuk "Cara Instal TWRP Samsung A3 2016 ( A310F )"